Diambil dari sebuah nama ular beracun keluarga Viper, casing gamer dengan nama Levantine ini memang layak untuk kita jajal, bentuk yang menarik ditambah harga yang murah sepertinya daya tarik utama dari casing ini. Harga casing ini sekitar 350 ribu kebawah (April 2013), dan yang paling penting banyak fitur menarik ok yang dibawa oleh casing ini. Sebut saja seperti kipas pendingin ukuran 12cm pada bagian depan yang dilengkapi dengan lampu LED berwarna merah atau biru tergantung tipe yang ada, selain itu, sebagai casing gamer, Levantine juga telah mengadopsi fitur cable management dimana fitur ini sangat dicari bahkan wajib bagi sebagian gamer PC atau enthusiast user yang sangat kritis terhadap kerapihan disalam casing yang mereka miliki. Bagi anda yang ingin menggunakan cairan sebagai pendingin, casing gamer murah ini juga memiliki lobang yang siap untuk anda gunakan, sudah lengkap untuk ukuran casing berharga murah.
Beberapa fitur dari casing gaming murah VenomRX Levantine
- Penampilan casing terutama dibagian depan cukup lengkap dan garang
- Kipas plus LED merah/biru 12cm di bagian depan yang cukup menawan
- Tersedia lubang untuk pengaturan kabel supaya rapi
- Rak hard disk dapat dipasangin kipas sebagai pendingin
- Muat untuk VGA kelas atas dengan ukuran jumbo
- Panel samping transparan yang cukup luas
- Tersedia fitur screwless untuk HDD dan ODD
- Siap dengan pendingin cairan atau water cooling
Spesifikasi casing VenomRX Levantine
- Panjang x Lebar x Tinggi : 435 x 180 x 405 mm
- 1 x 12cm kipas pendingin LED merah/biru
- 4 x USB 2.0 di depan
- 1 x AV di depan
- Big hole metal mesh
- Body samping transparan (Acrylic)
- Tersedia warna merah dan biru
- Model PSU ATX
- Ukuran motherboard : ATX, MATX, ITX
- Screwless dan fitur cable management
casing ini mendukung overclock ga ya?
BalasHapusBisa banget, cukup untuk tambah kipas ukuran besar
Hapusbisa pesan gak gan
BalasHapusPesen online bisa gan, coba cari di toko online banyak
Hapus